Menelpon Dalam Bahasa Inggris dan Artinya

 

Menelpon Dalam Bahasa Inggris dan Artinya


Menelpon dalam bahasa inggris sering dikaitkan dengan ‘call’. Kamu pasti tidak asing ya dengan kata ‘call’ di dalam bahasa Inggris? Orang-orang umumnya mengenal kata ‘call’ ini dengan arti “menelepon”. Kamu pasti juga tahunya arti ‘call’ adalah menelepon bukan? Padahal, sebenarnya, ada banyak makna lho di balik kata ‘call’ itu sendiri.

Jadi, artinya tidak hanya menelepon. Mau tahu apa saja arti di balik dari kata ‘call’ yang sebenarnya tidak hanya merujuk pada kata ‘menelepon’?

Arti Call yang Jarang Diketahui

  1. Menelepon

Oke, jadi arti pertama dari call yang paling umum adalah ‘menelepon’. Menelpon dalam bahasa Inggris memang sering dikaitkan dengan kata ‘call’ meskipun sebenarnya ada banyak makna yang terkandung di balik kata satu ini.

Ketika orang hendak menelepon dengan menggunakan ponsel, maka ‘call’ adalah kata yang sering digunakan untuk merujuk aktivitas telpon menelepon ini. Berikut contoh dari kata ‘call’ :

-          Dad will call you

-          My Mom give me a message to call her immediately.

 

  1. Menyebut

Selanjutnya, call dalam bahasa Inggris juga bisa merujuk pada kata ‘menyebut’. Artinya, ketika kamu menggunakan kata ‘call’, maka kamu sedang menjelaskan bahwasannya kamu menyebut orang tersebut dengan nama tertentu.

Biasanya sih sebutan tersebut kamu gunakan ketika sedang ngobrol bersama orang lain atau bisa juga digunakan untuk menyebut benda tertentu. Nah, supaya kamu lebih paham mengenai penyebutan ‘call’, berikut contohnya :

-          Sinta wants to call her child ‘Nia’

-          Her name is Chandra, but his family calls him Chaca.

 

  1. Memanggil

Jika kamu dihadapkan dalam sebuah situasi formal, maka kata ‘call’ juga bisa lho mengandung arti ‘memanggil’. Maksud dari kata adalah, kamu memanggil teman agar mau hadir ke sebuah tempat yang diperintahkan. Jadi, maksud dari ‘call’ adalah lebih ke memerintahkan orang supaya mau datang.

Sudah tahu ya apa saja arti dari call yang tidak hanya menunjukkan aktivitas menelpon dalam bahasa Inggris? Mau tahu arti lainnya dari ‘call’? Belajar bareng EF English Center Saja yuk!

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Menelpon Dalam Bahasa Inggris dan Artinya"

Posting Komentar